4 Gate Kedatangan Sambut Jemaah Haji Indonesia di Bandara AMAA Madinah

4 Gate Kedatangan Sambut Jemaah Haji Indonesia di Bandara AMAA Madinah

Pertama, gate Fast Track. Di pintu ini jemaah tidak melalui proses imigrasi sehingga proses kedatangan jauh lebih singkat hanya berkisar 45 menit hingga satu jam. Sayangnya ini hanya berlaku bagi tiga embarkasi yaitu embarkasi Surabaya (SUB), Solo (SOC), dan Jakarta (JKG).

Pintu kedua, yaitu gate internasional, melewati imigrasi, pemeriksaan barang bawaan dari kabin, terminal kedatangan, lalu ke terminal bus. Pintu ketiga, gate Internasional khusus haji dengan tahapan pemeriksaan melalui imigrasi, pemeriksaan barang bawaan dari kabin, keluar ke terminal kedatangan, lalu ke paviliun bandara, dan terminal bus.

Read More

Dan pintu keempat diberi nama Gate Zero. Lokasinya di lantai ground/dasar. Jemaah keluar dari pesawat menuju bagian imigrasi, pemeriksaan barang kabin, lalu ke terminal bus area ground.

(jon)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *