loading…
Menko Polhukam Hadi Tjahjanto berpesan kepada Menteri ATR/BPN yang baru, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). agar tidak takut menggebuk mafia tanah. Foto/MPI/riana rizkia
“Mafia tanah dengan itu saya sampaikan adalah fokus yang utama, gebuk mafia tanah, enggak usah takut,” kata Hadi di Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Rabu (21/2/2024).
Hadi menjelaskan, untuk mereduksi masalah mafia tanah adalah dengan program sertifikat Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). “Itu justru salah satu kunci untuk gebuk mafia tanah,” ucapnya.
Diketahui, sebelumnya Hadi menekankan, dirinya sudah mendapat perintah dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tidak segan-segan menggebuk mafia tanah, sebab mafia tanah tidak pernah memandang rakyat kecil dalam melakukan tindak kejahatannya.